"Ka hanii cerita dong awal mula pakai cadar kenapa? Dan awal mula suka baca quran di tempat pernikahan gt"
Bismillaahirrahmaanirrahiim
Halo de! Untuk sharing soal cadar/niqab, bisa baca artikel Kaka ini ya: The Growth #4: Hijab Syar'i & Niqab, Change and Challenge. Nah di tulisan kali ini, Kaka akan share tentang Qur'an, Soul and Journey. Selain menjawab pertanyaan kamu, kakak pun akan berbagi cerita, juga memanfaatkan moment ini untuk mengenalkan sebuah Qur'an Project yang insyaa Allah sedang dalam proses penggarapan. Mohon doanya ya :)
Being Qur'an Reciter in some wedding events. How come?...
Begini, sebetulnya ini berawal dari keinginan untuk 'turut memberi sumbangsih di hari bahagia teman'. Saat itu, satu persatu teman dan sahabat mulai membagikan undangan pernikahan. Aku sempat berpikir tentang apa yang bisa aku berikan sebagai teman, apa yang bisa kubantu, apa yang bisa ku support. Karena mereka tahu ketika sekolah dulu aku sering membaca Al-Qur'an di acara sekolah, akhirnya beberapa ada yang memintaku membaca Al-Qur'an. Ada juga yang memang aku tanyakan tentang pembaca Al-Qur'an di acara pernikahan mereka. Kalau memang belum ada yang mengisi, biar kubantu saja.